Setelah Ahok dan Kapolri, Giliran Jokowi Juga Dapat Karangan Bunga - kompasianadetik

kompasianadetik

artikel dan berita hanya untukmu

Disponsori

Post Top Ad

Setelah Ahok dan Kapolri, Giliran Jokowi Juga Dapat Karangan Bunga

Share This

Setelah Ahok dan Kapolri, Giliran Jokowi Juga Dapat Karangan Bunga


Komplek Istana Negara mendapatkan kiriman karangan bunga pada Rabu (3/5/2017), setelah sebelumnya Balai Kota dan Mabes Polri telah mendapatkan kiriman terlebih dulu.

Karangan bunga yang berisi dukungan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) ‎itu, dikirim sebanyak tiga buah dengan ukuran 2 meter x 2 meter di Gedung Istana Negara

Berbeda dengan karangan bunga untuk Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat, karangan bunga untuk Jokowi ini berisi pesan persatuan dan menjaga bineka tunggal ika.

Salah satu pesan karangan bunga ‎itu berbunyi agar Presiden Jokowi mendukung penegakan NKRI dan Pancasila yang pengirimnya mengklaim sebagai warga negara Indonesia (WNI).

Bunga pertama bertuliskan 'Selalu mendukung Pak Jokowi untuk menjaga NKRI dari radikalisme agama apapun. Keukeuh selalu sama NKRI, Bhineka Tunggal Ika, dan Pancasila. 'Smandel 91 Yang Cinta Toleransi dan NKRI'.

Kedua, karangan bunga bertuliskan, 'Pakdhe Jokowi kami masih padamu bersama menjaga NKRI'. Di bawah karangan bunga, tertulis belasan nama pengirim.

Bunga ketiga bertuliskan, 'Kepada Bpk Jokowi mendukung penegakan NKRI dan Pancasila'. Dari Warga Negara Indonesia.'

Awak media yang biasa meliput di Istana Kepresidenan pun mengabadikan karangan bunga yang masuk Istana itu.

Staf Khusus Presiden bidang Komunikasi Johan Budi Sapto Pribowo mengatakan, bunga yang dikirim ke istana itu merupakan ekspresi dari beberapa orang yang hendak menyampaikan pesan kepada Jokowi.

"Kiriman itu sebagai bentuk ekspresi saja. Ada yang harapan, ungkapan. Dan pengiriman bunga itu merupakan ungkapan," ujar Johan.

Tren karangan bunga ini berawal dari dukungan warga kepada Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan wakilnya, DjarotSaiful Hidayat.

Dukungan itu ditunjukkan dengan "lautan" karangan bunga yang memadati Balaikota. Jumlahnya diperkirakan lebih dari 4.000 buah.

Tak hanya itu, Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon juga mendapatkan kiriman karangan bunga di Nusantara III, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.

Pada pagi ini, Markas Besar Polri juga mendapat karangan bunga yang isi pesannya serupa dengan yang diterima Jokowi.

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages