Ini Penyakit Berbahaya yang Menyebabkan Perubahan Berat Badan yang Drastis - kompasianadetik

kompasianadetik

artikel dan berita hanya untukmu

Disponsori

Post Top Ad

Ini Penyakit Berbahaya yang Menyebabkan Perubahan Berat Badan yang Drastis

Share This

Ini Penyakit Berbahaya yang Menyebabkan Perubahan Berat Badan yang Drastis


Menurunnya berat badan  merupakan hal yang wajar terjadi, apa lagi pada saat orang tersebut melakukan diet ketat. Mendapat berat badan yang menurun,  mereka malah akan merasa senang dan merasa bahwa dietnya berhasil.

Tapi berat badan yang turun tentu harus disertai dengan diet sehat dan olahraga. Jika turunnya secara tiba-tiba dan tanpa alasan, Anda perlu waspada beberapa penyakit. Bisa jadi itu bukan dikarenakan diet kamu dilakukan, melainkan karena penyakit berbahaya yang ditandai dengan menurunnya berat badan secara tiba-tiba.

Karena kamu harus tahu ada penyakit tertentu yang juga bisa membuat berat badan naik dan turun tanpa kamu bisa mengendalikannya.

Beberapa penyakit yang perlu diwaspadai bila berat badan turun secara tiba-tiba antara lain

1. Gangguan endokrin

Penyebab paling umum dari penurunan berat badan mendadak adalah gangguan endokrin. Endokrin mengatur fungsi tubuh. Ketika kerjanya terganggu, tubuh akan membakar lebih banyak kalori, menyebabkan kelenjar tiroid bekerja berlebihan yang pada gilirannya membuat metabolisme meningkat dan tubuh tidak dapat menyerap semua nutrisi yang dibutuhkan.

2. Hipertiroidisme

Adalah penyakit hormonal yang disebabkan karena produksi hormon tiroid di bawah normal. Hasilnya, nafsu makan berkurang dan membuat berat badan menurun.

3. Psoriasis

Psoriasis adalah kondisi kulit kronis dimana akan menyebabkan peradangan di sel-sel kulit. Penyakit ini bisa menyebabkan kenaikan berat badan karena akan menurunkan tingkat metabolisme dalam tubuh.

4. Arthritis

Arthritis merupakan penyakit sendi yang biasanya menyerang orang tua. Namun saat ini, mereka yang berusia muda juga bisa mengalami arthritis. Selain menyebabkan peradangan dan kekakuan di otot atau sendi, arthritis juga bisa menyebabkan fluktuasi hormon yang akan membuat berat badan menurun.

5. Lupus

Lupus adalah penyakit autoimun lain yang juga bisa menyebabkan penurunan berat badan. Sebabnya Lupus akan mempengaruhi sistem kekebalan tubuh dan membuat nafsu makan menurun drastis.

6. Gangguan jantung, paru-paru dan ginjal

Gangguan pada jantung dan paru-paru merupakan penyebab penting dari penurunan berat badan mendadak. Kondisi ini menyebabkan kurangnya sumber energi untuk tubuh agar berfungsi dengan baik. Selanjutnya dapat menyebabkan perasaan mual, muntah dan kekurangan protein. Semua hal ini pada akhirnya dapat menyebabkan berat badan turun.

(Baca juga: Inilah Bahaya Fatal Kalau Sering Tidak Sarapan)

7. Parkinson

Parkinson merupakan penyakit saraf yang membuat otot-otot tubuh menjadi kaku dan sulit digerakkan. Jika sudah kaku, pasien akan sulit bergerak dan akhirnya hanya bisa berdiam diatas tempat tidur. Hal inilah yang akan membuat penurunan berat badan secara tiba-tiba.

8. Infeksi

Infeksi internal (bagian dalam tubuh) tidak dapat dilihat dan sebagian besar bahkan tidak disadari. Infeksi ini misalnya disebabkan oleh jamur, sistem kekebalan tubuh yang agresif, yang menyebabkan pembakaran kalori lebih banyak. Sebagian besar infeksi terjadi di sistem pencernaan.

9. Depresi

Depresi juga bisa menyebabkan penurunan berat badan, karena depresi biasanya menyebabkan seseorang mengalami sulit tidur, sulit berkonsentrasi dan kehilangan nafsu makan.

10. HIV AIDS

Penyakit AIDS ini disebabkan oleh seks bebas yang diinfeksi oleh birus HIV . Jika sudah terinfeksi virus HIV, pasien akan mengalami penurunan berat badan secara tiba-tiba yang diikuti dengan batuk berdarah, diare dan  kerusakan organ dalam.

11. Kanker

Salah satu gejala pertama kanker adalah penurunan berat badan mendadak. Tumor (jinak) dan kanker (ganas) menyerap nutrisi dari tubuh untuk tumbuh, juga akan menggunakan sebagai energi. Karena konsumsi nutrisi oleh tumor mulai meningkat, tubuh mulai kehilangan berat badan.

12. Diabetes

Penyakit berbahaya yang pertama adalah diabetes tipe 1. Penyakit ini merupakan penyakit yang sangat berbahaya, dan kerap menyerang remaja. Penyakit ini disebabkan oleh hancurnya sel penghasil insulin di pankreas, dimana lebih berbahaya dibandingkan penyakit diabetes tipe 2 yang disebabkan oleh pola hidup tak sehat.

Gejalanya berupa penurunan berat badan secara drastis dan disertai dengan kelelahan dan juga luka yang sulit kering.

13. Tuberculosis ( TBC )

Tuberculosis merupakan penyakit pernapasan yang sangat berbahaya, yang disebabkan oleh infeksi bakteri Mycobacterium tuberculosis. Penyakit ini dikenali dengan beberapa gejala yaitu penurunan berat badan secara drastis, batuk berkepanjangan disertai keluarnya darah, dan tubuh yang sangat kurus.

Jika Anda mengalami penurunan berat badan mendadak, maka solusi terbaik adalah segera berkonsultasi dan memeriksakan diri ke dokter atau rumah sakit.

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages